Rekomendasi 11 Anime Terbaik untuk Pemula dan Veteran

Kalo ngomongin anime terbaik pasti hampir semua orang akan terpikirkan judul-judul seperti One piece, Naruto ataupun Bleach.

Walopun sekarang banyak anime yang lagi naik dan populer, tapi anime-anime legendaris yang telah menemani selama bertahun-tahun pastilah sangat membekas.

Nah kali ini kita akan membahas tentang REKOMENDASI ANIME TERBAIK SEPANJANG MASA yang wajib ditonton kalau belum!

Fullmetal Alchemist: Brotherhood

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa

Skor MAL: 9.15 | Tayang: 2009 | Studio: Bones

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa yang pertama ini merupakan anime yang cukup lawas karena dirilis pada tahun 2011 dengan Judul Asli Fullmetal Alchemist : Brotherhood. FMA merupakan anime yang telah dirework dari pendahulunya yang dirilis pada tahun 2009 namun hanya berjudul Fullmetal Alchemist saja.

Anime ini memiliki cerita yang unik di mana dalam dunia anime ini memiliki konsep supranatural yang digabungkan dengan alkimia.

Yup, konsep supranatural di sini yaitu alkimia.

Bisa dibilang jika alkimia mirip dengan magic, alkimia dalam anime FMA ini dapat menciptakan apa saja namun dengan pertukaran yang setara.

Selain atmosfer pertarungannya yang seru dan mendebarkan, namun dalam anime ini juga menceritakan tentang konsep-konsep sifat manusia yang digambarkan melalui tokoh homunculus yaitu, Lust (Hasrat), Gluttony(Rakus), Sloth(Kemalasan), Greed(Serakah), Envy(Sombong), dan Wrath(Kemarahan).

Kimi no Na Wa

Skor MAL: 8.88 | Tayang: 2016 | Studio: CoMix Wave Films

Kalau ngomongin Kimi no Na Wa, Anime yang satu ini sangat banyak memiliki penggemar, baik itu dari para pecinta anime, maupun dari kalangan Non-otaku yang juga menonton Anime ini.

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa yang kedua ini memiliki genre romance, yang dipadukan dengan genre supranatural yang membuat anime ini sangat menarik.

Anime ini bertipe Anime Movie yang berdurasi 1 jam 46 menit, dan tayang di layar lebar, yang dirilis pada bulan agustus 2016.

Pada intinya Kimi no Na Wa menceritakan tentang suatu takdir cinta atau yang biasa disebut dengan benang merah yang tidak akan bisa terpisahkan dengan apapun. (namun dikemas dengan cerita supranatural).

Kejadian-kejadian supranatural dalam anime ini memberikan kesan kedalaman cerita cinta yang tidak biasa, 

sehingga anime ini sangat recomended bagi kalian yang suka dengan genre romance.

Clannad

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa

Skor MAL: 8.02 | Tayang: 2007 | Studio: Kyoto Animation

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa di tempat ketiga ada Clannad. Anime ini bergenre romance dan dipadukan dengan genre slice of life.

Clannad berakhir dalam 2 musim, musim pertama rilis pada tahun 2006, sedangkan musim keduanya rilis pada tahun 2008 yang berjudul Clannad : After Story.

Walaupun Anime ini terbilang jadul dengan animasi yang tidak sebaik anime pada masa sekarang, tapi anime ini memiliki cerita yang sangat dalam.

Pada dasarnya anime ini hanya bercerita tentang perjalanan cinta dan kisah-kisah hidup dari masing-masing tokohnya. Tapi yang membuat anime ini menarik adalah terdapat banyak nilai-nilai kekeluargaan, dan pertemanan yang kita pelajari.

Naruto

Skor MAL: 7.96 | Tayang: 2002 | Studio: Studio Pierrot

Anime yang satu ini adalah salah satu dari anime legend yang pernah jepang ciptakan dan sangat wajib masuk ke dalam rekomendasi anime terbaik sepanjang masa.

Banyak sekali penggemar-penggemar Naruto di seluruh dunia yang sangat menyukai anime ini.

Anime & Manga dari serial naruto ini telah tamat. Untuk manganya tamat pada tahun 2014, sedangkan serial animenya tamat pada tahun 2017. Dan kini Cerita Anime Naruto diwariskan pada cerita anaknya yaitu Boruto.

Anime ini menceritakan tentang dunia ninja atau shinobi dan berpusat pada tokoh utama uzumaki naruto yang ingin menjadi hokage (pemimpin desa).

Anime Naruto memiliki 2 Season, yaitu season pertama menceritakan tentang naruto yang masih kecil, dan sedangkan season keduanya adalah cerita tentang naruto yang sudah beranjak dewasa dengan diberi tambahan judul yaitu “Naruto Shippuden”.

Cerita tentang ninja memang sangat menarik, dan bahkan jurus-jurus dalam anime naruto ini sangat berkesan bagi para fansnya.

One Piece

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa

Skor MAL: 8.62 | Tayang: 1999 | Studio: Toei Animation

Anime kali ini juga termasuk dalam kategori anime legend seperti naruto dan juga wajib ada di rekomendasi anime terbaik sepanjang masa.

Tidak seperti naruto yang sudah tamat, serial One Piece ini masih terus tayang dan membuat banyak orang penasaran.

Anime ini diadaptasi dari serial manga One Piece yang terbit pada tahun 1997, dan untuk versi animenya pertama kali dirilis pada tahun 1999.

One Piece bercerita tentang kehidupan bajak laut yang berpusat pada tokoh utama yang bernama Monkey D Luffy yang berkeinginan menjadi raja bajak laut.

Luffy terus berpetualang sambil mengumpulkan rekan-rekan bajak lautnya dan menghadapi banyak musuh yang kuat.

Kuroko no Basket

Skor MAL: 8.09 | Tayang: 2012 | Studio: Production I.G

Siapa yang menyangka jika Anime bergenre sport dapat memberikan alur cerita yang begitu menarik?

Yup, Salah satu Anime tersebut berjudul Kuroko no Basket.

Salah satu rekomendasi anime terbaik sepanjang masa ini beradaptasi pada serial manga ini memiliki 3 musim yang pertama dirilis pada tahun 2012, musim kedua dirilis pada tahun 2013, dan musim yg terakhir dirilis pada tahun 2015.

Anime ini bercerita tentang suatu SMA yang ingin menjuarai kompetisi basket nasional yang berpusat pada tokoh utama yang bernama Kagami Taiga & Kuroko Tetsuya.

Kuroko no Basket memiliki cerita yang menarik dimana terdapat 6 pemain basket yang memiliki kekuatan di atas pemain basket lainnya.

Mereka disebut “Kiseki no Sedai” atau generasi keajaiban.

Kuroko & Kagami ingin menjuarai kompetisi basket nasional yang harus berhadapan dengan kiseki no sedai yang terpecah ke dalam sekolah-sekolah unggulan di jepang.

Death Note

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa

Skor MAL: 8.63 | Tayang: 2006 | Studio: Madhouse

Death note juga merupakan salah satu rekomendasi anime terbaik sepanjang masa anime yang masuk dalam kategori legend.

Anime ini dirilis pada tahun 2006, dan bergenre misteri dan supranatural. Kesan menarik dalam anime ini langsung membuat para pecinta anime sangat menyukai & mengagumi cerita death note.

Anime ini bercerita pada Yagami Light, tokoh utama dalam serial death note yang tidak sengaja menemukan buku catatan yang dijatuhkan oleh dewa kematian atau “ shinigami”.

Buku catatan tersebut dapat membuat orang terbunuh jika namanya ditulis dalam buku tersebut, dan karena itu lah buku itu dinamakan Death Note.

Cerita ini semakin menarik dikarenakan adanya tokoh protagonis yang bernama “L” yang merupakan detektif jenius yang dapat melacak sumber kematian dari orang-orang yang tiba-tiba mati yang dikarenakan namanya ditulis dalam Death Note.

Yakusoku no Neverland

Skor MAL: 8.56 | Tayang: 2019 | Studio: CloverWorks

Anime yang pertama kali dirilis pada tahun 2019 ini seketika membuat banyak pecinta anime kagum dan sangat pantas masuk ke dalam rekomendasi anime terbaik sepanjang masa.

Penampilan tokoh anak kecil serta genre yang tidak biasa membuat anime ini masuk ke dalam salah satu anime terbaik. Anime ini bergenre misteri, dan juga psychological.

Anime ini bercerita tentang kehidupan anak-anak yang berada dalam panti asuhan.

Terdapat 3 tokoh utama yang merupakan anak-anak terpintar dalam panti asuhan tersebut, mereka adalah Ray, Norman, dan Emma.

Mereka dididik secara intensif  dan setelah mereka berusia 6 tahun, mereka akan dicarikan orang tua adopsi.

Namun pada suatu malam, Emma & Norman tidak sengaja melintasi suatu area terlarang dan disana mereka menemukan monster-monster yang mengerikan.

Dan pada akhirnya mereka mengetahui jika mereka akan mendapatkan orang tua adopsi, melainkan akan dipanen untuk dijadikan santapan para monster tersebut.

Di situ lah cerita bertahan hidup serta pelarian mereka yang menegangkan dimulai.

Tenki no Ko

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa

Skor MAL: 8.33 | Tayang: 2019 | Studio: CoMix Wave Films

Anime ini sukses menggemparkan pecinta anime di dunia pada tahun 2019 dengan cerita yang dikemas secara menarik dan mendalam.

Tenki no Ko memiliki judul dalam bahasa inggris yaitu “weathering with you” atau dalam bahasa indonesianya berarti “bercuaca bersama mu”.

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa yang kedelapan ini pada dasarnya memang menceritakan tentang seorang gadis bernama Hina Amano yang merupakan titisan dari dewi cuaca.

Ia mendapatkan kekuatan supranaturalnya sesaat setelah kematian ibunya.  Saat Ia melihat ke luar, melihat suatu area yang bersinar & tidak terkena hujan.

Lalu ia pun pergi ke atas gedung tersebut dan melewati suatu gerbang atau “torii” dan saat itu lah dia menjadi gadis cuaca yang dapat memanggil cuaca cerah saat hujan.

Dari situ lah dia mulai menjadikan kemampuannya sebagai pawang hujan bersama adik dan laki-laki yang ia temui yaitu Hodaka Morishima.

Shingeki no Kyoujin

Skor MAL: 8.52 | Tayang: 2013 | Studio: Wit Studio

Anime ini menjadi populer seketika sejak perilisan musim pertamanya pada tahun 2013. Anime yang satu ini sangat layak masuk ke dalam rekomendasi anime terbaik sepanjang masa karena ceritanya yang sangat menarik.

Anime yang satu ini sangat ditunggu kelanjutan ceritanya oleh para pecinta anime di seluruh dunia hingga pada akhir serinya.

Yup, Kyoujin yang berarti raksasa. 

Anime ini bercerita tentang kehidupan manusia yang berada dalam tembok tinggi karena adanya raksasa yang terus menghantui di luar tembok.

Shingeki no Kyoujin bercerita tentang seorang anak muda bernama Eren Jeagar yang ingin membunuh semua raksasa setelah kejadian mengerikan dimana ibunya dimakan oleh raksasa.

Dari sini lah cerita Eren bersama kedua temannya Mikasa, dan Armin dimulai dengan masuk ke dalam pasukan yang bernama Chosa Heidan atau Survey Corps, yang memiliki tugas yaitu menyelidiki semua raksasa yang ada di luar tembok.

Cerita Anime ini pun menjadi semakin menarik ketika Eren ternyata memiliki kemampuan berubah menjadi raksasa yang didapatkan dari ayahnya.

Baca juga: 11+ Anime Action Terbaik Yang Penuh Pertarungan

Steins Gate

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa

Skor MAL: 9.09 | Tayang: 2011 | Studio: White Fox

Menurut WeebWeb, rekomendasi anime terbaik sepanjang masa yang paling terbaik adalah anime Steins Gate ini.

Anime yang satu ini merupakan anime yg paling favorit menurut WeebWeb.

Siapa yang menyukai cerita tentang mesin waktu?

Yup, kalo kalian suka cerita tentang mesin waktu, wajib hukumnya kalian nonton anime yang satu ini.

Anime ini dirilis pada tahun 2011. Walaupun terbilang anime lawas, namun cerita yang disajikan sangat menarik.

Steins Gate berpusat pada seorang Ilmuwan Gila yang bernama Okabe Rintarou, dengan pemikiran gilanya dia melakukan berbagai penelitian untuk membuat alat masa depan. Salah satunya adalah alat mesin waktu.

Bersama dengan teman-teman yang mendukungnya di lab masa depan, dia juga dibantu oleh seorang ilmuwati sungguhan yang bernama Makise Kirisu.

Hal-hal aneh dan menarik mulai muncul setelah ia mampu membuat microwave yang mampu mengirim pesan ke masa depan.

Hunter X Hunter

Rekomendasi anime terbaik sepanjang masa

Skor MAL: 9.05 | Tayang: 2011 | Studio: Madhouse

Untuk list yang terakhir ini kita ambil dari anime yang cukup lama. Hunter x Hunter merupakan salah satu anime yang muncul di awal tahun 2000an dan membawa genre action yang tak kalah dengan anime lainnya.

Hingga artikel ini ditulis Hunter X Hunter masih mengalami hiatus baik manganya maupun serial animenya dikarenakan masalah kesehatan sang penulis. Namun para penggemarnya tidak akan menyerah menunggu akhir cerita HxH ini.

Anime ini bercerita tentang dunia Hunter (pemburu profesional) yang dapat melakukan apapun di dunia ini. Cerita ini berpusat pada tokoh anak laki-laki bernama Gon yang sedang mencari ayahnya yang merupakan salah satu Hunter profesional.

Sambil mencari ayahnya, Gon berpetualang dan berkeinginan menjadi Hunter yang hebat seperti ayahnya.

Oke, itulah pembahasan tentang anime terbaik sepanjang masa menurut WeebWeb. Tapi masih banyak lagi loh rekomendasi anime-anime menurut genre-nya dari WeebWeb seperti;

Tinggalkan komentar